Benarkah Nasi Yang Dipanaskan Dalam Waktu Lama, Memancing Penyakit Kanker?

- 4 Juni 2023, 01:37 WIB
seseorang bisa tetap mengonsumsi nasi putih meski sedang diet
seseorang bisa tetap mengonsumsi nasi putih meski sedang diet /Pixabay/zhangtingzhi

INDONESAINS - Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Jika belum mengonsumsi nasi maka dianggap belum makan, itulah yang mengakar dalam masyarakat kita. Adapun nasi yang telah masak akan dihangatkan dalam alat penghangat, hal ini dilakukan agar kehangatan dan kelezatan nasi tetap terjaga dalam waktu yang lama.

Namun baru-baru ini, beredar kabar bahwa nasi yang dihangatkan terlalu lama dalam alat penghangat, bisa memicu tumbuhnya sel kanker dalam tubuh manusia. Diketahui sel kanker sebelumnya telah hidup dalam tubuh masing-masing manusia, hanya saja, ada yang berkembang dan menyerang sel lainnya, namun adapula yang tidak berkembang. Sel kanker yang berkembang ini menjadi cikal bakal timbulnya penyakit kanker dan mampu menyerang si penderita.

Saat ini penyakit kanker menjadi penyakit mematikan kedua terbanyak di dunia. Kanker sendiri memiliki beberapa jenis, seperti kanker hati, kanker otak, kanker darah, kanker nasofaring, kanker serviks, dll. Umumnya penyakit kanker ini mulai menunjukkan gejala saat si penderita memasuki stadium 3. Hal ini menjadi salah satu alasan penyakit ini merenggut banyak nyawa. 

Baca Juga: Rahasia Mengapa Machu Picchu Dibangun di Tempat Yang Ekstrem

Faktor utama kanker yaitu mutasi genetik yang terjadi pada sel, yang membuat pertumbuhannya tidak normal. Dalam keadaan normal, tubuh manusia mampu menghancurkan sel abnormal ini secara otomatis, namun kegagalan terjadi saat sel abnormal ini tumbuh tak terkendali.

Beberapa faktor yang diduga sebagai pemicu tumbuhnya sel kanker sendiri yaitu riwayat keturunan, merokok, paparan zat kimia dan radiasi, infeksi virus hepatitis dan HPV, obesitas, malas berolahraga, peradangan jangka panjang, imun menurun akibat infeksi virus HIV/AIDS. Namun hingga saat ini belum ada penelitian pasti penyebab dari berkembangnya sel kanker.

Baru-baru ini beredar kabar di media sosial seperti Instagram dan Tik-Tok, jika nasi yang dipanaskan menggunakan rice cooker atau magic com lebih dari 6 jam dapat memicu sel kanker berkembang, karena dianggap nasi tersebut mengandung glukosa yang tinggi, dan glukosa inilah yang menjadi makanan dari sel-sel kanker dalam tubuh manusia.

Baca Juga: Enam Teknologi Kuno Ini Membuat Dunia Modern Terasa Lemah

Dikutip dalam prfmnews.pikiran-rakyat.com, menurut pendapat Dokter Spesialis Gizi dari Universitas Padjadjaran, Dimas Erlangga Luftimas, menjelaskan bahwa permasalahan terkait nasi yang dipanaskan lebih dari 6 jam menggunakan rice cooker atau magic com ini lebih kepada kandungan gizi, bukan soal racun penyebab kanker dan diabetes.

Dimas menambahkan, nasi yang memiliki kandungan gizi yang baik, adalah yang baru masak dan dihidangkan secara segar.

Halaman:

Editor: Suwandi Wendy

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x