Menurut Ilmuwan, Kita Bisa Belajar Bahasa Inggris Saat Tidur

- 3 Oktober 2023, 07:00 WIB
Ilustrasi tidur. Menurut ilmuwan, saat tidur kita tetap daat belajar.
Ilustrasi tidur. Menurut ilmuwan, saat tidur kita tetap daat belajar. /SDI Productions

Indonesains - Jika selama ini tidur dianggap sebagai sesuatu yang tidak produktif, coba simak penelitian yang satu ini. Para peneliti dari University of Bern, Swiss menunjukan bahwa saat tidur kita dapat mempelajari bahasa asing baru, seperti bahasa Inggris misalnya dan dapat digunakan saat kita bangun.

Katharina Henke, peneliti dari University of Bern mengatakan pembelajaran saat tidur sangat jarang diperiksa, meski sebenarnya ada banyak bukti tentang informasi yang dipelajari saat bangun diputar ulang saat tidur dan mungkin hal itu bisa terjadi sebaliknya.

Jika informasi yang didapat saat bangun diputar ulang saat tidur dapat meningkatan kemampuan ingatan otak, maka informasi yang didapat saat tidur dapat diputar pula saat bangun dan memperkuat otak untuk mengingatnya. Hal itulah yang ditemukan dari hasil penelitian Hecke tersebut.

Kelompok riset Hecke memeriksa apakah orang yang tidur dapat membentuk asosiasi semantik baru antara kata-kata asing yang dimainkan dan kata-kata terjemahan selama keadaan aktif sel-sel otak.

Ketika mencapai tahap tidur nyenyak, seol otak secara progresif mengoordinasikan aktivitasnya. Sel otak selama tidur nyenyak biasanya aktif ntuk periode singkat sebelum masuk ke dalam keadaan tidak aktif singkat juga.

Para peneliti memutar kata-kata terjemahan dalam bahasa Jerman, seperti tofer adalah Kunci atau guga adalah gajah ketika peserta penelitian sedang tidur. Kemudian setelah bangun, mereka ternyata dapat mengkategorikan kata-kata yang didengarnya saat tidur dengan lebih baik ketika diuji ketika bangun.

Menurut Hecke, penelitian tersebut membuktikan bahwa pembentukan memori tidak membutuhkan kesadaran. Seberapa jauh dan dengan konsekuensi apa tidur nyenyak dapat digunakan untuk memperoleh informasi baru akan menjadi topik penelitian di tahun-tahun mendatang, katanya.

Hasil penelitian tersebut telah diterbitkan dalam jurnal ilmiah Current Biology volume 29 edisi ke-4 dengan judu l"Implicit Vocabulary Learning during Sleep Is Bound to Slow-Wave Peaks" yang dapat diakses secara daring.***

Editor: Ricky Jenihansen

Sumber: University of Bern


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x