Pengenalan Iptek Kepada Masyarakat oleh Mahasiswa S2 Kimia, Universitas Bengkulu

- 2 Agustus 2023, 14:01 WIB
Pengabdian masyarakat
Pengabdian masyarakat /Dokumentasi S2 Kimia FMIPA Unib

Indonesains - Mahasiswa Program Studi S2 Kimia, Fakultas MIPA, Universitas Bengkulu pada semester genap 2022-2023 kembali melakukan pengabdian masyarakat. Mereka melatih siswa, guru, dan ibu-ibu rumah tangga pada kegiatan pelatiah teknologi tepat guna.

Kegiatan pengabdian masyarakat kali ini bertajuk “Pelatihan Teknologi Tepat Guna Pembuatan Eko Enzim dari Limbah Organik Menjadi Cairan Serba Guna dan Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring dengan Modal Cukup 50 Ribu Saja” yang digelar pada Jum'at, 9 Juni 2023.

Pelatihan tersebut digelar di dua tempat, yaitu SMPTQ Salsabila Curup Timur, Rejang Lebong, Kota Bengkulu dan ibu-ibu rumah tangga warga RT 7 RW 2 Perumahan Taman Bentiring, Kota Bengkulu.

Pada kegiatan pengabdian pertama, siswi dan Guru SMPTQ Salsabila Curup Timur, Rejang Lebong, Bengkulu, sangat antusias mengikuti pelatihan pembuatan cairan serba guna Eko Enzim dari limbah organik yang disampaikan oleh mahasiswa S2 Kimia, FMIPA, Universitas Bengkulu.

Seperti diketahui, akhir-akhir ini eko enzim yang dibuat dari limbah organik rumah tangga menjadi perbincangan hangat berbagai kalangan. Mulai dari ibu-ibu rumah tangga, siswa, para praktisi dan relawan pemerhati lingkungan.

Pasalnya, cairan ajaib ini dapat dibuat dengan mudah dari limbah organik. Seperti misalnya limbah kulit buah buahan, dan limbah sayuran.

Baca Juga: Sundaland, Kotoran Kelelawar di Kalimantan dan Biodiversitas Indonesia

 

Praktik langsung pembuatan eko enzim oleh siswi SMPTQ Salsabila Curup Timur, Rejang Lebong, Bengkulu pada Jum'at, 9 Juni 2023.
Praktik langsung pembuatan eko enzim oleh siswi SMPTQ Salsabila Curup Timur, Rejang Lebong, Bengkulu pada Jum'at, 9 Juni 2023. Dokumentasi S2 Kimia FMIPA Unib

Halaman:

Editor: Ricky Jenihansen

Sumber: Universitas Bengkulu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x