7 Fakta Ilmiah Dunia Binatang, Kampret Hingga Lumba-Lumba Orca

- 30 September 2023, 19:50 WIB
Paus pembunuh sebenarnya adalah lumba-umba Orca.
Paus pembunuh sebenarnya adalah lumba-umba Orca. /Wikimedia Commons

Indonesains - Dunia binatang adalah dunia yang sangat menarik dan menantang untuk dipelajari. Ilmuwan sudah sejak lama banyak menemukan fakta-fakta ilmiah yang bahkan bisa diaplikasikan dan menjadi inspirasi bagi kehidupan manusia.

Merangkum dari laman thoughtCo, inilah 7 fakta ilmiah di dunia binatang.

1. Cuma Kelelawar Yang Bisa
Kelelawar atau disebut juga kampret adalah satu-satunya kelompok mamalia di dunia yang memiliki sayap. Meskipun beberapa kelompok mamalia lain dapat meluncur menggunakan membran kulit, hanya kelelawar yang mampu terbang dengan benar.

2. Semut Kelas Berat
Semut mampu membawa benda 50 kali berat badannya sendiri. Relatif dengan ukurannya, otot semut lebih tebal dari pada hewan yang lebih besar atau bahkan manusia. Rasio ini memungkinkan mereka untuk menghasilkan lebih banyak kekuatan dan membawa benda yang lebih besar.

3. Kacamata Renang Penguin
Mata penguin bekerja lebih baik di bawah air daripada di daratan. Hal itu membuat mereka memiliki penglihatan yang unggul untuk melihat mangsa saat berburu di dalam air, bahkan di air keruh dan gelap.

Baca Juga: Dunia Binatang: Misteri Burung Atlantis yang Tidak Bisa Terbang

Baca Juga: Dunia Binatang: Misteri Burung Atlantis yang Tidak Bisa Terbang

Baca Juga: Dunia Binatang: Inilah Ular di Eropa yang Bernama Kerajaan Kuno

4. Gurita Punya Tiga Hati
Suka gurita? Mereka akan lebih mencintaimu, dengan tiga hati mereka. Dua hati digunakan untuk memompa darah ke masing-masing paru-paru gurita, dan hati ketiga memompa darah ke seluruh tubuh.

Halaman:

Editor: Ricky Jenihansen

Sumber: ThoughtCo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x